Penguatan Sistem Kesehatan sebagai Strategi Mencapai Cakupan Kesehatan Universal di Masyarakat Kurang Mampu di Afrika

Cakupan kesehatan universal (universal health coverage/ UHC) didefinisikan sebagai orang yang memiliki akses ke layanan kesehatan berkualitas (misalnya, pengobatan, rehabilitasi, dan perawatan paliatif) yang mereka butuhkan, terlepas dari status keuangan mereka. Akses ke layanan kesehatan berkualitas terus menjadi tantangan bagi banyak orang di negara – negara berpenghasilan rendah dan menengah (low- and middle-income countries/ LMICs). Tujuan dari penelitian ini adalah untuk melakukan scoping review untuk memetakan strategi penguatan sistem kesehatan yang dapat digunakan untuk mencapai cakupan kesehatan universal di Afrika. Peneliti melakukan tinjauan pelingkupan dan secara kualitatif mensintesis bukti yang ada dari penelitian yang dilakukan di Afrika. Peneliti memasukkan studi yang melaporkan intervensi untuk memperkuat sistem kesehatan, misalnya, dukungan keuangan, meningkatkan tenaga kerja, meningkatkan kapasitas kepemimpinan di fasilitas kesehatan, dan mengembangkan dan meningkatkan infrastruktur fasilitas kesehatan primer. Langkah – langkah hasil termasuk infrastruktur fasilitas kesehatan, akses ke obat-obatan, dan sumber dukungan keuangan. Sebanyak 34 penelitian yang dilakukan memenuhi kriteria inklusi peneliti. Pembiayaan kesehatan dan pembangunan infrastruktur kesehatan adalah intervensi yang paling banyak dilaporkan untuk mencapai UHC. Hasilnya menunjukkan bahwa penguatan sistem kesehatan, yaitu, melalui pembiayaan kesehatan, pengembangan, dan peningkatan infrastruktur kesehatan, dapat memainkan peran penting dalam mencapai UHC dalam konteks Afrika. Artikel ini dipublikasikan pada 2022 di jurnal NCBI
Selengkapnya