The Evolution of the Italian National Health Service

Meningkatnya prevalensi penyakit kronis, permintaan pelayanan kesehatan, dan terjadinya pandemi COVID-19 telah mengungkap kelemahan dalam sistem. Kelemahan ini terkait dengan sistem perawatan kesehatan, dimana inovasi dan inisiatif sering dihadapkan dengan peningkatan kebutuhan biaya diikuti langkah – langkah pengendalian biaya yang ketat. Artikel berikut mengeksplorasi bagaimana Italia dapat menghadapi tantangan ke depan, memberikan rekomendasi untuk perubahan sistemik, dengan penekanan pada perencanaan, pencegahan, dan penelitian berbasis data; perawatan dan teknologi terintegrasi; serta investasi dalam personel. Evolusi universal health-care system (Servizio Sanitario Nazionale [SSN]) ditandai dengan perjuangan berkelanjutan untuk menyeimbangkan sentralisasi dan desentralisasi dalam sistem perawatan kesehatan, sebuah dilema yang dihadapi oleh banyak negara. Jika dalam masa darurat, perencanaan, koordinasi, dan kontrol oleh pemerintah pusat dapat menjamin keseragaman perilaku penyedia dan akses ke perawatan. Pada masa non darurat, keseimbangan dapat ditemukan asalkan otonomi dipasangkan dengan akuntabilitas dalam mencapai tujuan tertentu, dan bahwa pemerintah pusat mengembangkan keterampilan legitimasi untuk merumuskan kebijakan kesehatan yang bersifat nasional. Proses – proses ini akan memberi pemerintah daerah sarana strategis untuk mengembangkan rencana dan program lokal, serta pengetahuan dan alat untuk mengkoordinasikan inisiatif lokal untuk transfer akhirnya ke sistem yang lebih besar.
Selengkapnya