Decision-making and health system strengthening: bringing time frames into perspective

WHO Building Blocks Framework digunakan sebagai acuan untuk menyusun rencana strategis kesehatan dan mendorong reformasi. Negara yang berpenghasilan rendah dan menengah, pengelola sistem kesehatan menghadapi sejumlah tantangan baru dan prioritas bersaing. Titik awal dari artikel berikut adalah pengamatan penulis terkait keterbatasan WHO Building Blocks Framework untuk struktur pengambilan keputusan penguatan sistem kesehatan Maroko. Pengalaman Maroko menunjukkan memperkuat sistem kesehatan dengan analisis temporalitas yang mempengaruhi proses pengambilan keputusan dan dinamika fungsi sistem kesehatan. Disebutkan keterbatasan WHO Building Blocks Framework terletak pada waktu yaitu lebih bersifat statis sementara sistem kesehatan bersifat temporalitas artinya masa depan sistem kesehatan ini tidak kosong, selalu berhubungan dengan harapan, preferensi, persepsi dan minat pemangku kepentingan. Analisis temporalitas dari berbagai pelaku sistem kesehatan memungkinkan pemahaman yang lebih baik tentang fungsi sistem kesehatan. Terinspirasi dari pengalaman dan diperkaya dengan literatur, penulis menyebutkan kerangka analis temporalitas tersebut berkisar pada lima dinamika yaitu dinamika layanan, dinamika program, dinamika politik, dinamika reformasi dan dinamika pembangunan kapasitas

Selengkapnya